Popular Post

Popular Posts

Posted by : Unknown Selasa, 28 Oktober 2014

Suboh-Situbondo, Selasa, 21 Oktober 2014. Si Jago Merah Melahap 9 Rumah beserta isinya hangus terbakar, Kebakaran terjadi di pemukiman padat penduduk, di Kampung Krajan, Desa Cemara, Kecamatan Suboh. Selain menghanguskan Sembilan rumah, api juga menghanguskan uang sebesar 35 juta rupiah, satu unit sepeda motor milik Suama (67), warga setempat.
Peristiwa kebakaran terjadi saat rumah dalam keadaan Kosong, karena ditinggal pemilik Rumah ke ladang sekitar pukul 9/10 siang kemarin. Warga yang mengetahui Rumahnya terbakar berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya.

Namun angin yang bertiup kencang menyebabkan api kian sulit dipadamkan. Hanya dalam waktu sekitar kurang lebih 4 jam sebanyak Sembilan rumah rata dengan tanah. Lokasi kebakaran yang berada di daerah terpencil, menyulitkan mobil pemadam kebakaran sampai di lokasi.
Setelah ada kabar/pemberitahuan dari salah satu Carek / Prangkat Desa Lewat Via Telpon bahwa terjadi kebakaran di Desa Cemara, tidak panjang pikir P. Janoto selaku Pegawai di Kantor Kecamatan Suboh Menelpon Dinas/ Pemadam Kebakaran Beserta BPBD Api baru benar-benar berhasil di padamkan, setelah 2 unit mobil Damkar Pemkab Situbondo diterjunkan ke lokasi. Belum diketahui secara pasti penyebab terjadinya kebakaran. Dugaan sementara api berasal dari salah seorang rumah warga bernama Suwarna.

Kepala BPBD Situbondo, Zainul Airifin mengatakan, pihaknya sebenarnya langsung bergerak ke lokasi setelah mendengar adanya kebakaran. Namun api sulit di padamkan, mengingat di lokasi kerbakaran kesulitan air karena mengalami kekeringan.
Menurut Zainul, Sembilan rumah yang terbakar tersebut menampung 29 jiwa. Untuk membantu korban kebakaran, pihaknya akan mendirikan tenda penampungan, serta menyalurkan bantuan sembako kepada para korban.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KECAMATAN SUBOH - Devil Survivor 2 - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -